Forkopimda Bantaeng Salurkan Sembako di Tujuh Titik



HALILINTARNEWS.id, BANTAENG — Pemerinta Kabupaten Bantaeng bersama sejumlah unsur Forkopimda Bantaeng terus bergerak untuk penanganan Covid-19 di Bantaeng.  Sejumlah titik yang terdeteksi Orang Dalam Pemantauan (ODP) diberikan bantuan Sembako.

Dipimpin oleh Unsur Forkompinda, Kapolres, Dandim 1410 dan Asisten I yang mewakili Bupati Bantaeng tampak antusias mendatangi satu persatu lokus kegiatan, pada sabtu 4/4/2020.

Jumlah lokus yang dikunjungi hari ini sebanyak 7 tempat yaitu 2 titik di dusun bunga Biraeng desa Lumpangang, wilayah puskesmas Kassi-Kassi dan 5 titik di Wilayah kerja Puskesmas Dampang yaitu di Gantarangkeke, Dampang, Lembang Galung, Ujung Pangi dan Palanjong.

Pada kesempatan ini, secara bergantian unsur forkompinda menyerahkan Bantuan Paket Sembako kepada keluarga Orang Dalam Pemantauan (ODP). Selain sembako,  juga diberikan bantuan Masker terkhusus kepada ODP dan orang sekitarnya.

Kepala Dinas Kesehatan,  dr Ihsan mengatakan,  masker diberikan sebanyak dua lembar kepada masing-masing anggota keluarga yang dinyatakan ODP.  Dalam kesempatan itu,  dia juga menerangkan tata cara isolasi mandiri kepada orang yang dipantau dan keluarganya.

KORAN EDISI KE-32 | SEPTEMBER 2024 – Flip the Page to Read !!!

“Setiap orang dapat 2 lembar masker ya, setiap hari diganti maskernya dengan yang bersih. Satu dipakai satu lagi dicuci bila selesai digunakan dan tinggal terpisah Ki dulu selama masa pemantauan,” kata dia.

Dia berharap,  bantuan sembako akan membantu meringankan beban mereka selama menjalani masa isolasi mandiri.

Bacaan Lainnya

“selama 14 hari sejak kepulangan dari daerah terjangkit COVID-19,” tambah Ihsan.

Hari ini juga dilakukan secara serentak pembagian Paket Sembako diberbagai wilayah Puskesmas dengan persebaran Bissappu 13 paket, Sinoa 6 paket, Loka 2 paket, Labbo 2 paket, Ulugalung 4 paket, baruga 3 paket, dengan total yang dibagi hari ini sebanyak 37 paket.

Pembagian Paket Sembako dan Masker ini didukung oleh PT Huadi Nickel Alloy dan Dekranasda Banteng. Tampak hadir dalam kegiatan hari ini, Kepala ,Dinas Sosial, Kepala Pelaksana BPBD, Kadis Damkar dan Satpol PP, Tim Penggerak PKK Kabupaten Bantaeng, Camat Pa’Jukukang beserta Kepala Puskesmas Kassi-Kassi dan Camat Gantarangkeke beserta Kepala Puskesmas Dampang dan Seluruh Tim TGC Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng.

Penulis : Mariyani,SE
Editor    : Supriadi
halilintarnews.id. 2020

PT. Halilintar News Group

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *