HALILINTARNEWS.id, TAKALAR —Personil Polsek Marbo Polres Takalar di pimpin Kapolsek Marbo AKP.SUDIRMAN,SH melaksanakan Bhakti sosial Di warga miskin dalam wilayah kec.marbo sebagai wujud Polri Peduli Covid-19, Rabu/19/08/2020
Kegiatan Bhakti sosial tersebut selain memeriahkan Peringatan Hari Kemerdekaan RI Tanggal 17 Agustus 2020 juga bertujuan sebagai program Polri Peduli Covid-19 dengan Menyalurkan Bantuan langsung kepada Warga miskin antara lain pembagian beras sebanyak 10 kg per kepala keluarga, Indomie 1 dos, Gula pasir 2 kg, minyak goreng 2 liter, telur 1 rak, teh 1 dos dan kopi 1 kg.
Adapun nama-nama warga miskin yang menerima bantuan untuk kec.marbo :
1. ABD. RAHIM TUAN ROWA.
2. DAHLAN DG. LALANG
3. MUH. ARFAH DG. LAU
4. DG. TIMBA
5. DG. TAYU
Menurut Kapolsek Marbo AKP.SUDIRMAN,SH sebagai Ka.Team Satgas untuk Wilayah kec.marbo mengatakan ” Bahwa program Polri berbagai Kepada Masyarakat Miskin bertujuan untuk meringankan beban mereka di tengah Pandemik Virus Corona dan sebelumnya kita sudah pernah lakukan, semoga ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan” Ucap Kapolsek Marbo
Sementara perwakilan masyarakat penerima bantuan mengucapkan terima kasih yang tak terhingga seraya memuja keagungan Allah SWT sebagai pemberi Rezky
” Alhamdulillah, Kami sangat bersyukur bisa mendapat bantuan dari Bapak-Bapak polisi tentunya ini merupakan kebahagiaan tersendiri bagi kami selaku warga kurang mampu dan Semoga membawa berkah” ungkap salah satu Warga Abd.Rahim Tn.Rowa.
Penulis : HM/ Ikbal
Editor : Supriadi Awing
halilintarnews.id. 2020