HALILINTARNEWS.id, JENEPONTO –– Bupati Jeneponto Iksan Iskandar bersama Sekertaris Daerah (Sekda) Jeneponto didampingi para Perkopimda berkunjung ke Rumah Sakit Pratama Desa Lembang Manai Kecamatan Rumbia Kabupaten Jeneponto, pada selasa 2/6/2020.
Bupati Jeneponto Iksan Iskandar mengatakan bahwa Rumah sakit Pratama ini menjadi perhatian pemerintah khususnya pemerintah setempat merawat dan melayani pasien dengan sepenuh hati memuaskan, kata Bupati Iksan Iskandar.
Selain Pembangunan Rumah Sakit Pratama, di Wilayah Kecamatan Rumbia ini menjadi tempat wisata atau kunjungan para pejabat, katanya.
Keberadaan rumah sakit di Kecamatan Rumbia merupakan suatu perkembangan wilayah kecamatan agar bisa sejajar dan nuansa Ibu Kota yang berada di Kabupaten Jeneponto, Ungkap Iksan Iskandar
Masyarakat Rumbia patut berterima kasih kepada Pemerintah Pusat, Provinsi terkhusus kepada Bupati Jeneponto dan segenap jajarannya yang telah mengupayakan hadirnya sebuah rumah sakit Pratama di Kecamatan Rumbia.
Bupati Jeneponto H.Ikshan Iskandar, menyambut baik adanya pembangunan rumah sakit ini, selain membantu Masyarakat juga menghadirkan lapangan kerja baru bagi Para Medis, yang sudah menyelesaikan Studinya, baik dr, maupun Perawat dan tenaga teknis lainnya yang bisa kita perbantukan, guna membantuPemerintah dalam hal ini Dinas Kesehatan dan Rumah sakit, untuk melakukan pelayanan prima bagi Masyarakat Kecamatan Rumbia maupun Kecamatan lain yang akan berobat di Rumah Sakit ini, tegasnya.
Di tempat yang sama Iksan Iskandar, di dapingi segenap unsur Perkopinda, Babinkantibmas, Babainsa dan Masyarakat Kecamatn Rumbia, menyampaikan keinginannya agar semua stekholder, yang terlibat mulai dari pembangunan rumah sakit ini, hingga di pungsikannya bisa melebihi pasilitas dan pelayanannya seperti RS.Lanto daeng Pasewang.
H.Ikhsan Iskandar berharap, agar kehadiran rumah sakit ini, betul – betul menjadi perhatian kita bersama, Masyarakat dapat membantu pemerintah untuk senantiasa memelihara dan merawat Rumah Sakit ini dengan baik , agar pelayanan semakin cepat dan akses rumah sakit ini dan pasilitasnya dapat terjaga dengan baik . Tutupnya.
Penulis : Ikbal
Editor : Supriadi
halilintarnews.id. 2020